Home > Didaktika

UT dan SiberMu Bisa Kolaborasi Majukan PJJ di Indonesia

Salah satu masalah bagi mahasiswa PJJ adalah, mereka terkadang feeling lonely.

Rahmat Budiman, M.Hum., Ph.D, Wakil Rektor Bidang Pengembangan Institusi dan Kerja Sama Universitas Terbuka (UT) mengatakan bahwa sesama perguruan tinggi yang menerapkan Pendidikan Jarak Jauh (PJJ), UT dan SiberMu dapat berkolaborasi, saling bertukar pikiran dan informasi dalam memajukan PJJ di Indonesia.

“Salah satu masalah bagi mahasiswa PJJ adalah, mereka terkadang feeling lonely, ini pula yang bisa kita saling diskusikan bagaimana mengikis habis perasaan itu,” ujar Rahmat Budiman ketika menerima kunjungan Universitas SiberMu, Jumat (27/01).

Untuk itu, Rahmat mengapresiasi kedatangan jajaran dari SiberMu untuk melakukan benchmarking ke UT terkait prosedur, sistem, dan praktik penjaminan mutu. Menurutnya, kunjungan yang dilakukan SiberMu memiliki tujuan mulia untuk melakukan koordinasi dan bekerja sama. "Saling berbagi pengalaman dan ilmu pengetahuan khususnya di bidang penjaminan kualitas," katanya.

Sementara itu, Ketua Prodi S-1 PJJ Akuntansi SiberMu, Farinza Tiara Indani, S.E., M.Sc., mengungkapkan bahwa pandemi COVID-19 menjadi blessing in disguise karena dapat mengakselerasi pendirian SiberMu pada 2020.

Sebagai sesama penyelenggara PTTJJ, ujar Tiara, SiberMu bersyukur atas eksistensi UT yang menjadi role model. Ia berharap agar SiberMu dan UT semakin menjalin hubungan baik demi memajukan kualitas pendidikan tinggi di Tanah Air. Tiara mengapresiasi atas penerimaan UT yang penuh rasa kekeluargaan.

Sedangkan Dr. Ake Wihadanto, S.E., M.T.berpendapat bahwa SiberMu yang menjadi bagian dari Muhammadiyah memiliki modal yang besar untuk menyelenggarakan PTTJJ. Ini karena Muhammadiyah sudah lama ada, tersebar di seluruh penjuru Indonesia, memiliki cabang dan ranting hingga di tingkat Kecamatan. “Kuncinya adalah membuat aturan, memantau, dan perbaiki perlahan berdasarkan prioritas. Kecil dan perlahan, tetapi konsisten adalah kuncinya,” tutur Dr. Ake.

Ia berharap antara SiberMu dan UT bisa berkoordinasi dan berkolaborasi agar bisa lebih memasyarakatkan lagi PJJ di Indonesia. Menurutnya, PJJ adalah pilihan yang sama baiknya bahkan lebih strategis dibanding perguruan tinggi konvensional.

× Image